Home | @Facebook

Kimbab

Terimakasih telah menyempatkan waktu untuk berkunjung di BLOG saya yang sederhana ini.
Sushi merupakan suatu makanan khas jepang yang sudah mendunia. banyak menjamur di kota-kota besar restoran-restoran bernuansa jepang dengan menu andalan sushi dengan berbagai varian. nah, di sini kita akan sedikit beralih dari sushi ke kimbab. kimbab adalah salah satu makanan khas korea yang mirip dengan sushi. bagi anak muda sekarang yang lagi demam korea , mungkin juga dapat mencicipi salah satu penganan khas korea yang lezat ini. Berikut kami sajikan cara pembuatannya. selamat mencoba :)
kimbab

Cara Membuat Kimbab Korea. bahannya:

4 lembar kim (rumput laut yg dikeringkan) b’bentuk segi 4 dan warnany hitam (bisa diperoleh di supermarket besar/supermarket khusus Korea)
2 mangkuk nasi
1 butir telur dadar, iris tipis
50gr wortel, kupas, potong korek api
50gr danmuji (asinan lobak), potong korek api
50gr bayam, dibersihkan lalu direbus sebentar dalam air panas dengan sedikit garam lalu disaring
50gr ham (bisa diganti dengan daging sapi, tuna, atau keju), potong korek api
1 sdm minyak wijen
½ sdm cuka
sedikit garam dan minyak goreng

Cara Pembuatan:

Campurkan nasi dengan ½ sdm minyak wijen, cuka, dan sedikit garam.
Tumislah wortel dengan sedikit minyak.
Tuang dan ratakan nasi diatas Kim.
Atur wortel, bayam, telur dadar, ham, danmuji di bagian depan atas nasi.
Gulunglah kim bersama dengan isiny.
Potong sebesar 1cm.
Sajikan..

0 comments:

Post a Comment